TRANSLAMPUNG.COM (PANARAGAN)–Gubernur Lampung Arinal Djunaidi diwakili Sekda Prov Fahrizal Darminto, melakukan Rundown peninjauan lokasi Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Terbanggi Besar-Pematang Panggang rest area, KM 215 Kecamatan Way Kenanga, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) pada (2/10/2019) pukul 16.30 Wib.
Hal tersebut dilakukan guna persiapan peresmian JTTS oleh Presiden RI. Ir Joko Widodo pada 10 Oktober 2019 mendatang.
Berdasar pantauan translampung.com, tampak hadir dalam rombongan tersebut. Kepala Bappeda Prov Lampung Herlina warganegara, Bupati Tulang Bawang Hj. Winarti diwakili Sekdakab Ir Antoni MM, Bupati Tubaba Umar Ahmad SP diwakili Sekdakab Herwan Sahri SH. MAP, PLT Bupati Mesuji H. Saply TH diwakili Drs Indra Kusuma Wijaya MM, juga Kapro PT Waskita Dhetik Ariyanto.
Adapun agenda Survei yang dilakukan rombongan Gubernur yakni, mengecek kesiapan rest area 215 Tiyuh (Desa) agung jaya, way kenanga, Tubaba. Juga sekaligus mengecek Konstruksi kelayakan Jalan Tol tersebut.
Setelah Survey selesai dilakukan sekira pukul 17.05 Wib, rombongan Gubernur Lampung tersebut langsung bertolak kembali ke Bandar Lampung.