PANARAGAN (translampung.id)– Tim Sekolah Sepak Bola (SSB) Fortuna FC U-11 Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, berhasil meraih Juara 2 di ajang Liga Anak Nusantara Seri Nasional kategori silver di Yogyakarta, pada 28 dan 29 Januari 2023.
Atas prestasi yang diraih tersebut, Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Tubaba, Mansyur, mengucapkan selamat dan sukses untuk anak-anak, pembina, pelatih hingga official atas prestasi yang ditorehkan.
“Saya merasa bangga dengan hasil ini, mengingat dengan keterbatasan kemampuan dan sarana yang ada, anak-anak Tubaba mampu meraih prestasi di tingkat Nasional. Tentu ini menjadi perhatian khusus bagi kita semua, karena ini merupakan salah satu titik sentral program pembinaan olahraga di Bumi Ragem Sai Mangi Wawai khususnya Sepak Bola,” kata Mansyur, kepada translampung.id, Minggu (29/01/2023).
Sementara itu, Coach SSB Fortuna FC, Bintang Yoga Ramandha, juga merasa bangga dengan keberhasilan anak asuhnya walau harus kalah dalam perebutan juara 1 oleh SSB Samarinda.
“Ucapan terimakasih kepada Pemda Tubaba, dan semua sponsor yang telah membantu kami secara maksimal sehingga bisa berangkat dan berlaga di Seri Nasional,” terangnya.
Terpisah, Bambang Riawan selaku Manajer Tim, menuturkan pihaknya sangat membutuhkan dukungan penuh, dan support dari semua pihak, terutama kepada pemerintah yang membidangi olahraga untuk pembinaan lebih lanjut kedepannya.
“Bahkan jika memungkinkan, termasuk pihak swasta akan lebih bagus kalau bisa turut berpartisipasi, kami berharap semua pihak berkenan untuk dapat membantu kami semaksimal mungkin, sehingga proses pembinaan yang lebih baik dapat terus kami lakukan, dan juga target-target pencapaian kedepannya bisa kita wujudkan bahkan sampai ke level Internasional,” imbuhnya. (D/r)
Discussion about this post