PANARAGAN (translampung.id)– Selama Lima tahun menjabat Bupati dan Wakil Bupati. Sederet prestasi gemilang Umar Ahmad – Fauzi Hasan, berhasil mengemban visi Tulangbawang Barat (Tubaba) Maju, Sejahtera, dan Berdaya Saing.
Hal tersebut berdasar Rencana Pembangunan Jangka menengah Kabupaten Tulangbawang Barat sejak 2017- 2022, yang terbagi dalam Lima Misi yaitu.
1.Mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang produktif, kreatif, dan inovatif.
2.Mengembangkan perekonomian daerah yang kokoh, merata, dan berkelanjutan.
3.Memperluas cakupan prasarana, sarana, dan utilitas wilayah yang bersinergi dan terintegrasi antara wilayah.
4.Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, bersih dan efektif.
5.Membangun kehidupan masyarakat yang religius, demokratis, partisipatif, taat hukum, dan mentransformasi budaya energi sosial pembangunan.
Adapun pelaksanaan program dan kegiatan dalam pencapaian visi tersebut yang terangkum dalam setiap misi diantaranya.
MENGEMBANGKAN SUMBER DAYA MANUSIA (SDM) YANG PRODUKTIF DAN INOVATIF. Diantara pencapaiannya.
1) Apresiasi Bunda Paud Berprestasi.
2) Gebyar Paud-dikmas, Apresiasi Bunda Paud Dan Hari Anak Nasional.
3) Mantra (Maju Dan Sejahtera).
Program ini resmi dicanangkan pada 18 September 2019 oleh Bupati Tubaba H. Umar Ahmad sebagai program inovatif berupa skema perlindungan dan jaminan sosial dalam upaya penanggulangan kemiskinan.
4) Pekan Literasi Perpustakaan keliling.
5) Pembagian Tumbler Untuk TUBABA Bersih terhadap 29.600 siswa SD dan SMP. Program ini mendapat apresiasi dari gubernur Lampung dan menjadi contoh Nasional serta rekor Muri pada 28 November 2019.
6) Program Tenaga Guru Penggerak.
7) Tubaba Camp.
8) Tulang Bawang Barat Cerdas (Tubaba Cerdas).
9) Tubaba Seni san Budaya.
10) Vaksinasi Covid 19.
11) Pengembangan Rumah Sakit umum Daerah Tubaba dan Rehabilitasi Puskesmas se Tubaba.
12) Pemberian Beasiswa.
MENGEMBANGKAN PEREKONOMIAN
DAERAH YANG KOKOH, MERATA, DAN
BERKELANJUTAN.
1) Budidaya Lebah Madu Klanceng.
2) Festival Tubaba.
3) Megalithic Milennium Art.
4) Pameran Bonsai “Pepung Bonsai Tubaba”.
5) Pelor S3 (Peternak Pelopor Satu Induk Satu Anak Satu Tahun) Strategi Peningkatan Populasi Ternak Sapi dengan Pembentukan
Peternak.
6) Simpel Tari (Sistem Pelayanan Tanpa Ribet).
7) Taman Kura Kura.
8) Tubaba International Bamboo Festival.
9) Patung relief empat tokoh Buay (cikal bakal garis keturunan kekerabatan) masyarakat adat Lampung di wilayah setempat.
10) Tugu Rato Nago Besanding.
11) Pembangunan Pasar.
12) Pembangunan Ekowisata Gunung Sari Kecamatan Lambu Kibang.
MEMPERLUAS CAKUPAN
PRASARANA, SARANA, DAN UTILITAS
WILAYAH YANG BERSINERGI
DAN TERINTEGRASI ANTAR WILAYAH.
1) Pengembangan Dapur Berita pada dinas KOMINFO Kabupaten Tulang Bawang Barat.
2) Grand Design Perkotaan.
3) Pelestarian Bangunan Arsitektur Tradisional.
4) Pemanfaatan Ruang Kawasan dengan terkelolanya ruang-ruang terbuka sehingga masyarakat kaya akan potensi destinasi wisata dan menambah ekonomi masyarakat sekitar, fungsi sosial dan budaya.
5) Pembangunan Pamsimas (Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Masyarakat).
6) Program Smart City atau konsep kota cerdas yang dirancang guna membantu berbagai hal kegiatan masyarakat.
7) Pembangunan Jalan dan Jalan protokol.
8) Pembangunan kawasan Uluan Nughik.
MEWUJUDKAN TATA KELOLA
PEMERINTAHAN YANG BAIK, BERSIH DAN EFEKTIF.
1) Community Service (CS).
2) Penyusunan Rencana Induk sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik SPBE.
MEMBANGUN KEHIDUPAN
MASYARAKAT YANG RELIGIUS,
DEMOKRATIS, PARTISIPATIF, TAAT
HUKUM, DAN MENTRANSFORMASI
BUDAYA DAERAH SEBAGAI SUMBER ENERGI SOSIAL PEMBANGUNAN.
1) Pembukaan MTQ ke-47 Provinsi Lampung di Tubaba.
2) Q-TIK dan Tari Nenemo Tubaba.
3) Pengembangan Islamic Center dan Sesat Agung Bumi Gayo.
Dengan berbagai pencapaian program dan pembangunan tersebut, pada tahun 2017-2022 Bupati Tubaba mendapat penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Selain itu, Bupati juga meraih Lencana Manggala Karya Kencana dari BKKBN RI 2019, Swasti Saba Padapa pada 2019, Kabupaten Peduli Hak Asasi Manusia pada 2018.
Kemudian, 2021 meraih penghargaan Most Visioner Regent dan Local Wisdom Pandemic Handling dalam acara Tribun Lampung Award, Anugerah TjindarBoemi pada HPN 2021, dan Anugerah Kebudayaan oleh PWI Pusat pada 2020. (D/r)
Discussion about this post