TRANSLAMPUNG.COM–PANARAGAN. Di tahun 2020 ini, sebanyak 11.427 warga Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) Lampung, menjadi peserta BPJS Kesehatan Penerima Bantuan Iuran (PBI), dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten setempat.
Hal tersebut disampaikan Sekretaris Dinas Kesehatan Kaisar didampingi Winingsih selaku Kepala Seksi Pembiayaan Kesehatan, saat dikonfirmasi translampung.com pada Kamis (16/01/2020) pukul 09.30 Wib.
“Untuk plafon BPJS Kesehatan kita tahun 2020 ini sebanyak Rp 5 Miliar, dengan jumlah peserta 11.427 jiwa yang merupakan PBI daerah. Maka dengan jumlah anggaran tersebut kemungkinan bisa mencukupi sampai bulan Oktober 2020, karena Premi BPJS tahun ini naik, dari Rp 23 Ribu ke Rp 42 Ribu,” kata Waningsih.
Lanjut Waningsih, adapun sistem pelayanan BPJS Kesehatan untuk peserta tersebut, yakni kelas III. Pemberlakuan BPJS nya sesuai dengan Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dasar, dimana dia terdaftar, apakah di Puskesmas Poned Panaragan Jaya atau lainnya. Jika memang perlu dirujuk maka harus melalui Puskesmas terlebih dahulu sesuai wilayahnya.
“Untuk total anggota BPJS Kesehatan kita di Tubaba ada 154.644 jiwa. Yang mana disitu ada peserta dari PBI daerah, PBI APBN, Swasta, dan Mandiri,” terangnya.
Sementara itu, Kaisar berharap, bahwa tahun 2020 ini bisa menjadi lebih baik, kalaupun memang masih ada yang harus dibenahi maka harus menjadi catatan.
“Saya berharap BPJS Kesehatan bisa terselenggara dengan baik. Selain itu, jika memang memungkinkan, kiranya bisa ada penambahan anggaran,” imbuhnya. (D/R)
Discussion about this post