TRANSLAMPUNG.COM, BLAMBANGAN UMPU – Kampung Tanjung Raja Sakti, Kecamatan Blambangan Umpu, Kabupaten Way Kanan menggelar berbagai kegiatan dalam rangka memperingati Hari Jadi atau Hari Ulang Tahun Kampung Tanjung Raja Sakti yang ke 13 Tahun, yang jatuh pada tanggal 17 Januari 2020.
Peringatan Hari jadi yang ke 13 Tahun itu diisi dengan berbagai Rangkaian kegiatan, seperti, Pawai Budaya, Hiburan Rakyat, Tasyukuran, Istighosah dan Doa Bersama yang di helat selama sehari semalam. Warga yang hadir pun terlihat cukup antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan yang di adakan oleh Kampung Tanjung Raja Sakti.
Kepala Kampung Tanjung Raja Sakti, Yan Mintarsih, SE,. Mengatakan, dirinya merasa sangat bersyukur atas di adakannya acara Pringatan Hari Jadi Kampungnya yang ke 13. Menurutnya, sejak terbentuknya Kampung Tanjung Raja Sakti 13 Tahun yang lalu, sudah banyak perubahan perubahan yang cukup signifikan yang dapat dirasakan oleh masyarakat, baik dari segi Infrastruktur, SDM, Sosial, Budaya, Kesehatan, Pendidikan serta Prekonomian Masyarakatnya.
Terlebih, dibawah kepemimpinannya selama menjabat sebagai Kepala Kampung tiga tahun terakhir. Dengan di topang oleh Program Dana Desa, Ia dan jajaran Pemerintah Kampung Tanjung Raja Sakti selalu fokus dan saling bersinergi untuk melakukan pemerataan Pembangunan yang ada di Kampung tersebut sehingga azas manfaatnya dapat benar-benar dirasakan oleh masyarakat.
“Syukur Alhamdulillah, Tahun ini Kampung Tanjung Raja Sakti dapat memperingati hari jadinya yang ke 13 Tahun. Dengan keterbatasan yang ada kami bersama masyarakat Kampung Tanjung Raja Sakti bisa melaksanakan berbagai kegiatan yang cukup meriah. Ini semua kami lakukan karena Bentuk rasa syukur kami atas apa yang telah dicapai oleh Kampung Tanjung Raja Sakti selama ini,” ucap Yan Mintarsih saat dikonfirmasi oleh translampung.com, Jum’at (17/01/2020).
Ia menambahkan, diusia Kampungnya yang sudah beranjak remaja ini. Dirinya berharap agar kedepannya Kampung yang ia Pimpin dapat menjadi lebih baik lagi serta dapat meningkatkan lagi rasa kebersamaan dan gotong royong antara unsur Pemerintah Kampung dan Masyarakat. Sehingga nantinya Kampung Tanjung Raja Sakti dapat lebih maju dan berdaya saing.
“Diusianya yang ke 13 ini, tentunya kami sangat berharap semoga Kampung ini dapat menjadi lebih baik lagi kedepannya. Semoga Kami Jajaran Pemerintah Kampung dan Masyarakat dapat saling bersinergi untuk terus membangun dan memberikan yang terbaik untuk Kampung ini. Sesuai dengan motto Kampung Tanjung Raja Sakti yaitu “jama-jama” yang artinya harus sama-sama,” pungkasnya. (Migo).
Discussion about this post